Danramil 1616-07/Payangan Beri Materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) Bagi Siswa MPLS

 



Gianyar - Bertempat di SMP N 1 Payangan, Br Melinggih Desa Melinggih, Danramil 1616-07/Payangan, Kapten Inf I Wayan Sudana Dan Babinsa Desa Melinggih Serda I Wayan Karyasa  memberikan materi Wasbang Cinta Tanah Air  kepada siswa baru SMP N 1 Payangan  berjumlah 196 org dalam rangka MPLS peserta didik baru tahun pelajaran 2022/2023. Rabu 13/7/2022).


Danramil 1616-07/Payangan, Kapten Inf. I Wayan Sudana menyampaikan bahwa wawasan nusantara merupakan pemahaman masyarakat mengenal jati diri bangsanya dalam mendayagunakan segala potensi negeri untuk mencapai cita-cita dan kepentingan nasional.


Wawasan kebangsaan dapat juga menumbuhkan rasa cinta tanah air bagi pemuda Indonesia dalam menghadapi arus globalisasi.


Cinta tanah air berarti membela dari segala macam gangguan dan ancaman yang datang dari manapun, cinta tanah air merupakan rasa kebanggaan, rasa memiliki, rasa menghargai, rasa menghormati dan royaritas yang tinggi yang dimiliki oleh setiap individu pada negara tempat ia tinggal yang dapat tercermin dari perilaku membela tanah airnya, menjaga dan melindungi tanah airnya, rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negaranya serta mencintai adat dan budaya yang dimiliki oleh bangsanya.


Cinta tanah air merupakan pengalaman dan wujud dari Sila Persatuan Indonesia yang dapat diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari di keluarga, sekolah dan masyarakat, kesadaran cinta tanah air itu pada hakekatnya berbakti kepada negara dan kesediaan berkorban membela negara.


Oleh karena itu rasa cinta tanah air perlu ditumbuh kembangkan dalam jiwa setiap individu sejak usia dini yang menjadi warga dari sebuah negara atau bangsa agar tujuan hidup bersama dapat tercapai, cinta tanah air tercermin dari perilaku membela tanah airnya, menjaga dan melindungi tanah airnya, rela berkorban demi kepentingan bangsa dan negaranya, mencintai adat istiadat atau budaya yang ada di negaranya dengan melestarikannya dan melestarikan alam dan lingkungannya.


Contoh sikap tanah air, bangga sebagai bangsa Indonesia, bangga menggunakan dan mencintai produk buatan Indonesia, mau dan mampu menjaga nama baik Indonesia, mematuhi hukum dan peraturan yang berlaku, menggunakan hak pilih, merawat fasilitas umum, menjaga kelestarian lingkungan hidup, tidak membuang sampah sembarangan menciptakan kerukunan di tengah masyarakat yang beragama. Tambahnya.

Posting Komentar

0 Komentar